Pemilihan Presidum 2023-2025 dan Rembug Nasional Forum Penjaminan Mutu
Salah satu kegiatan rutin tahunan Nasional Forum Penjaminan Mutu PTKIN tahun ini diselenggarakan di Kota Balikpapan yang di laksanakan selama tiga hari mulai tanggal 7 s/d 9 Juni 2023. Salah satu tugas penting Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Perguruan Tinggi adalah memastikan peningkatan mutu Perguruan Tinggi, baik di lingkup program studi maupun Perguruan Tinggi. Untuk memudahkah tugas penting ini setiap tahun diadakan kegiatan Rembug Nasional Forum Penjaminan Mutu sebagai wadah untuk saling sharing informasi, atau berbagi hal yang berkaitan dengan peningkatan mutu sehingga pada pertemuan ini memgusung tema “Akselerasi Implementasi SPMI dan Strategi Program Studi dan PT Unggul”.
Kegiatan ini juga sebagai bentuk pertanggungjawaban pengurus presidium masa 2021-2023 dibawah ketua presidium Dr. Muhammad Zuhdi, M.Ed dan dilanjut dengan pemilihan pengurus presidium 2023-2025 yang terpilih sebagai ketua adalah Prof. Dr. Sudarman, M.Ag yang saat ini masih menjabar sebagai Ketua LPM UIN Raden Intan Lampung. Dalam kegiatan ini banyak membahas mulai dari dokumen SPMI, siklus PPEPP, dan Best Practice Akreditasi Perguruan Tinggi dari Universitas Negeri Jakarta yang telah meraih predikat Unggul.